Peliput: Prasetio M
BAUBAU, BP- Himpunan Mahasiswa Pulau Makasar (HMPM) Baubau periode 2020-2021, secara resmi dilantik oleh Plt Camat Kokalukuna, bertempat di balai pertemuam lama Kelurahan Liwuto, Sabtu (12/09).

Plt Camat Kokalukuna, Karmin S.IP MAP saat di temui Baubau Post mengungkapkan apresiasi yang tinggi atas semangat para mahasiswa dalam pelaksanaan pelantikan dan rapat kerja HMPM Baubau periode 2020-2021. Ia berharap, HMPM Baubau dapat menjadi penyemangat energi positif untuk generasi muda Pulau Makasar, dalam menuntut ilmu baik di Kota Baubau maupun di tempat lainnya.
” Kuliah di Kota Baubau, di luar Baubau itu sama saja, yang penting kalian tekun dalam menimbah ilmu. Tidak menutup kemungkinan dari Pulau Makasar akan lahir seorang pemimpin kedepannya,” ujar Karmin.
Karmin yang juga menduduki jabatan Kabag Tapem Pemerintahan Kota Baubau, menghimbau agar HMPM Baubau kedepan dapat berkerja secara profesional dalam menjalankan program kerja organisasi, serta mampu mengawal kinerja pemerintah di wilayah Pulau Makasar dengan cara yang santun dan intelektual.
” Kedepan HMPM Baubau dapat menjadi mitra dalam mengawal kinerja pemerintah dengan cara yang santun dan ber intelektual,” imbaunya.
Lanjut menurutnya, terkait penambangan pasir yang kerap dilakukan oleh masyarakat setempat, keberadaan HMPM Baubau dapat menjadi pioner dalam membantu pemerintah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, bahwa kegiatan penambangan pasir laut merupakan hal yang di larang.
” Melalui Himpunan Mahasiwa Pulau Makasar ini, energi sebagai garda terdepan dalam mengingatkan dan memberikan edukasi positif kepada orang tua, saudara, adik mereka kami sangat butuhkan, salah satunya terkait dampak yang bisa timbul akibat kerusakan (penambangan pasir laut-red) yang dilakukan oleh masyarakat itu sendiri. Sementara untuk regulasi jarangka, kami juga sudah sampaikan kepada HMPM, jika saat ini tengah dalam proses pencarian solusi yang terbaik untuk semua pihak,” tutupnya. (**)
Nonton Video Berikut dari YouTube BaubauPost TV Channel:
BANTU NELAYAN TERDAMPAK COVID-19 BHABINKAMTIBMAS PASARWAJO BUAT PENANGKARAN IKAN AIR ASIN
Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasarwajo Briptu Aswin Ismar, mengajak sejumlah nelayan membuat penangkaran ikan air asin dengan menggunakan Keramba Jaring Apung (KJA) yang terbuat dari bahan High Density Polyethylene (HDPE) Aquatech. Jenis ikan yang dipelihara adalah jenis ikan Bubara, dengan jumlah bibit 10.000 ekor. Aktifitas tersebut sudah berjalan hampir empat bulan, dan akan panen saat sudah delapan atau 12 bulan.

