F01.4 Bupati Buton Utara Abu Hasan. ok

Peliput: Kasrun — Editor: Ardi Toris

BURANGA,BP-Pemilihan kepala daerah di tujuh Kabupaten yang ada di Sulawesi Tenggara tinggal menghitung bulan lagi, tak terkecuali kabupaten Buton Utara. Semakin dekatnya pilkada, masing-masing pasangan calon memperebutkan partai politik sebagai tunggangan untuk bisa bertarung di pesta lima tahunan itu.

F01.4 Bupati Buton Utara Abu Hasan. ok
Bupati Buton Utara Abu Hasan

Abu Hasan salah satu pasangan calon Bupati Buton Utara yang akan ikut bertarung di pesta demokrasi di Kabupaten Buton Utara. Dimana pasangan calon Abu Hasan – Suhuzu ini telah memiliki pintu untuk maju berlaga di pilkada Butur.

Kata Abu Hasan, keinginannya untuk berkoalisi dengan partai lain tentu masih ada. Namun dirinya tidak mau mendapatkan partai yang kemudian menjadi bumerang dan blunder di lapangan.

“Saya tidak mau mendapatkan partai itu kemudian menjadi blunder”,kata Abu Hasan, saat ditemui Baubau Post di Rujabnya, Sabtu (25/07).

Lanjut Abu Hasan, sebenarnya dirinya bisa mendapatkan partai politik untuk berkoalisi, namun jika hanya membuat beban dirinya sebagai calon, lebih baik tidak berkoalisi.

“Saya bisa dapat dengan segala macam ikhtiar, tapi kalau itu membuat blunder lalu susah saya carikan solusinya, kan akan menambah beban saya calon”, ujarnya.

Dia juga menegaskan, bahwa dengan partai PDI Perjuang dirinya sudah memenuhi syarat untuk maju bertarung di Pilkada Butur 9 Desember mendatang. (*)