F.3.1 Bupati Buteng H. Samahuddin SE saat melaksanakan doa syukuran bersama warga di dalam kapal Spit Mantah di jembatan Lakudo. Bupati Buteng H. Samahuddin SE saat melaksanakan doa syukuran bersama warga, di dalam kapal Spit Mantah di jembatan Lakudo.

Peliput : Alan

LABUNGKARI, BP – Bupati Buton Tengah (Buteng) mendapatkan bantuan hibah, kapal penyelamat berupa Spit Mantah seharga 2,4 miliar dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Kapal berbentuk bantuan ini diperuntukan buat layanan tanggap darurat atau rescue pada daerah-daerah perairan karena Buton Tengah berkategorikan dalam kawasan teluk.

Bupati Buteng H Samahuddin SE mengatakan, hadirnya kapal ini, selain membuktikan pemerintah Buteng benar-benar memperhatikan warganya, juga dirinya sangat berterimakasih kepada Plt. BPBD Buteng yang tanggap dalam memanfaatkan dana pusat untuk pembangunan Buteng kearah yang lebih baik.

“Saya sangat berterima kasih kepada BPBD Buteng yang tanggap dalam memanfaatkan dana pusat. Sebenarnya pusat sangat mendukung kegiatan pembangunan daerah jika niat serta didukung data maka pemerintah pusat pasti memberi bantuan,” tuturnya saat dikonfirmasi pada penyerahan secara simbolis bantuan kapal oleh BPBD di jembatan Lakudo, Jum’at (12/1)

Ditempat yang sama, Plt. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Muhammad Yusuf mengatakan, datangnya kapal bantuan ini selain persoalan data yang lengkap juga karena komunikasi baik dari Bupati Buteng dengan pemerintah pusat.

“Sebenarnya itu kami minta dua unit tapi yang dipenuhi baru satu unit mungkin satu tambahan lainnya akan diberikan pada akhir tahun,” katanya.

Sebelum kapal bantuan ini diberikan secara simbolis, tambah Yusuf, telah dilakukan pelatihan khusus kepada dua orang masyarakat setempat, sebagai tenaga yang mengoperasikan kapal. Untuk itu, dengan bantuan ini masyarakat dapat merasa aman dan nyaman jika harus berlayar dalam kondisi cuaca yang kurang bersahabat. “Karena sesuai dengan semboyan kami, BNPB harus tanggap, tangguh dan tangkas.” tutup yusuf dengan semangat.