F01.5 Abdul RahmanAbdul Rahman

BAUBAU, BP- Seleksi Kompentensi Dasar (SKD) CPNS Kota Baubau dimulai hari ini di Gedung Maedani, kamis (06/02). Jumlah peserta seleksi mencapai 800 lebih orang.

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Baubau menyiapkan tiga pelaksanaan tes. Empat di hari pertama dan kedua, lima sesi di hari ketiga. Komputer yang disiapkan berjumlah 220 unit, sehingga tiap sesinya diikuti 220 peserta.

Sekretaris BKPSDM Baubau Abdul Rahman mengaku, persiapan SKD tersebut telah matang. “Sudah, semuanya sudah siap,” katanya kepada Baubau Post kemarin.

Kata Rahman, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak Telkom dan PLN. “Kalau jaringan itu sudah aman. Listrik kita juga sudah rapat kemarin dengan PLN,” ungkapnya.

Bahkan, belum lama ini, Sekretaris Daerah (Sekda) Baubau Roni Muhtar sudah mengecek langsung lokasi pelaksanaan SKD tersebut. Ia melihat langsung komputer yang berjumlah 220 unit, jaringan listrik dan jariangan Local Area Network (LAN) yang dibutuhkan untuk mengkoneksikan antara komputer peserta dengan server BKN.

BKPSDM Kota Baubau pun telah menyiapkan sarana yang dibutuhkan pada saat pelaksanaan tes, seperti ruang publik maupun ruang tunggu bagi peserta yang akan menunggu antrian.

“Pelaksanaan tes CPNS ini mendapatkan dukungan dari berbagai pihak seperti Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Lingkungan Hidup, BPBD, Dinas Kesehatan, Dinas Dikbud, Sekolah-sekolah, PLN, PT Telkom, termasuk perhatian dari Polres Baubau,” tuturnya.

Untuk diketahui, kuota CPNS Baubau tahun ini 87 formasi, dengan jumlah pelamar mencapai 2549 orang.

Peliput: Gustam