Peliput: Arianto W – Editor: Fardhyn
BAUBAU, BP – Banyaknya siswa baru yang akan masuk ke tingkat SMP, masing-masing sekolah memiliki cara tersendiri untuk memikat siswa baru. SMPN 17 Baubau memikat siswa baru dengan menjalankan pendekatan sosial melalui Marching Band guna dapat meningkatkan mutu dan kualitas sekolah.
Kepala SMPN 17 Baubau, Drs Sahril MM, ditemui diruangannya, Selasa (06/06), butuh inofasi dan pendekatan, serta dukungan dari beberapa komponen untuk bisa meningkatkan kualitas sekolah, meliputi siswa, guru, masyarakat dan pihak pemerintah. Untuk itu salah satu cara meningkatkan mutu sekolah dengan menarik siswa baru yakni menjalankan pendekatan sosial.
“Harus banyak inofasi dan pendekatan, baik itu pendekatan sosial atau pendekatan akademis, karena kalau ingin sekolah kita bisa setara dengan sekolah lain butuh dukungan dari semua komponen,” ungkapnya.
Selain pendekatan sosial, pendekatan Akademis berupa sarana dan prasarana sekolah juga sangat dibutuhkan, terutama bangunan sekolah, serta kualitas tenaga pelajar harus lebih ditingkatkan melalui sebuah pelatihan. Selain itu, pihak sekolah juga telah mengusulkan pengadaan Marcing Band disekolah sebagai Mediasi untuk menarik perhatian anak-anak yang akan memasuki bangku SMPN.
“Kita usulkan di pemerintah terkait pengadaan Marcing Band disekolah, karena itu sangatlah penting untuk bisa menarik perhatian anak-anak agar bisa masuk disekolah. Ini adalah bagian dari pendekatan melalui Seni. sehingga kedepannya bisa lebih berkembang lagi,” kata Sahril.(#)