F01.3 Tanggul di Kelurahan Bataraguru longsor lagiTanggul di Kelurahan Bataraguru longsor lagi

Peliput: Alamsyah Pradipta Editor : Hasrin Ilmi

BAUBAU,BP- Hujan lebat yang mengguyur Kota Baubau selama tiga hari terakhir mengakibatkan banjir di beberapa titik di Kota Baubau. Selain itu, banjir dan luapan air di kali ambon juga mengakibatkan tanggul bataraguru jebol sekitar 30 meter. Akibatnya, warga yang berada di sekita lokasi mulai cemas dan khawatir.

Ardi salah satu warga setempat kepada Baubau Post kemarin mengatakan, kondisi tanggul yang jebol ini membuat warga sekitar mulai khawatir. Pasalnya, lokasi longsong sudah mulai membesar dan tergerus air.

“Jadi warga sekitar berinisiatif untuk menjaga dan memantau lokasi longsor jangan sampai membesar sehingga bisa membahayakan warga sekitar,”katanya.

Bahkan, kata Ardi, mulai malam ini warga sudah intesif secara bersama sama untuk berjaga jaga disekitar lokasi. Jika mulai membahayakan maka secepatnya berkordinasi dengan aparat kelurahan.

“Kita berharap pemerintah Kota Baubau secepatnya menangani masalah ini karena bisa membahayakan keselamatan warga,”katanya.

Sementara itu, Kiki yang juga warga setempat mengaku belum balik kerumahanya setelah mengungsi ke rumah keluarga. Pasalnya, lokasi rumahnya berada disekitar lokasi tanggul yang jebol.

“Untuk saat ini saya belum mau kembali ke rumah karena rumahnya berada dekat dengan tanggul,”ungkapnya.

Pantauan Baubau Post, lokasi tanggul yang jebol di bantaran kali Kelurahan Bataraguru tersebut menjadi tontonan warga setempat. (#)

Visited 1 times, 1 visit(s) today