F01.3 Rumput laut hasil budidaya petani di Butur.DARMAWANBanjir, Petani Rumput Laut di Butur Rugi Rp 1,4 Miliar

Peliput: Darmawan Editor: Yuhandri Hardiman

BURANGA, BP– Petani rumput laut ditaksir mengalami kerugian sekitar Rp 1,4 miliar akibat banjir yang melanda Kabupaten Buton Utara (Butur) selama satu bulan terakhir. Kerugian disebabkan kawasan budidaya rumput laut mengalami pencemaran laut di pesisir pantai saat banjir.

Kepala Dinas Perikanan Buton Utara, Ir Budianti Kadidaa menyebutkan, hasil laporan monitoring dampak banjir pada kawasan budidaya rumput laut oleh Dinas Perikanan mencatat 294 rumah tangga produksi (RTP) dan luas kawan 76,71 Ha yang mengalami dampak. Dijelaskan, dari jumlah pembudidaya yang mengalami dampak tersebut diantaranya Desa Langere 130 RTP,
Desa Koepisino 68 RTP, Desa Wasalabose 11 RTP, Kelurahan Wandaka 31 RTP, Kelurahan Lipu 42 RTP, Kelurahan Bangkudu 5 RTP, Desa Loji 2 RTP, dan Desa Eelahaji 5 RTP.

Kemudian, kerugian materi yang dialami petani budidaya rumput laut Desa/Kelurahan Langere Rp 444 juta, Koepisino Rp 350 juta, Wasalabose Rp 66 juta, Wandaka Rp 149 juta, Lipu Rp 295 juta, Bangkudu Rp 76 juta, Loji Rp 13 juta, dan Eelahaji Rp 39 juta.

Luas kawasan budidaya rumput laut yang mengalami dampak 76,71 Ha. Meliputi daerah Pasiea, Limboa, Panseitonga, Kombocuno, Papa, Pangkono, Sadaka, Sasara, Kulape, Mangkelu, Wacubangka, Laea, Paandaria, Kosasano, Rumaansule, Pasimarangka, Peropaea dan Cumbuooge.

” Bentuk Kerusakan yang dialami
rumput laut rusak, mengalami kematian dan gugur. Batang pohon atau akar pohon yang dibawa oleh banjir memasuki lahan budidaya dan merusak tali budidaya, ” jelas Budianti saat ditemui diruang kerjanya, Jumat (9/6).

Budianti menambahkan, saat ini dia sudah melaporkan bencana tersebut kepada bupati dan badan penanggulangan bencana daerah serta kepusat agar mendapatkan ganti rugi.

” Kemarin kita sudah memberikan sosialisasi, monitoring dan rekapitulasi terhadap yang mengalami kerusakan dan selanjutnya kita memberikan laporan kepada pemerintah daerah. yang jelasnya kedepan menjadi program dinas perikanan, ” ungkapnya.

Selanjutnya, untuk koraban petani rumput laut dianggarkan di perubahan. ” Kita berikan bantuan bibit kepada petani rumput laut sesuai anggaran yang ada, ” tandasnya. (#)

Visited 1 times, 1 visit(s) today