Peliput: Hengki TA

BAUBAU, Tribunbuton.com – Memperingati Hari Pancasila, Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Baubau gelar pekan pancasila bersama club motor se Kota Baubau. Kegiatan dilaksanakan di Pantai Kamali, Sabtu (10/06).

Sejumlah komunitas pencinta club motor yang mengikuti kegiatan terdiri dari komunitas Vespa, Satria F150, Thunder, V-ixion, Yamaha Vega, Matic, Kawasaki dan Rx King.

Pada kesempatan itu, salah satu yang mewakili club motor se Kota Baubau dinobatkan sebagai Duta Lalulintas. Usai melakukan upacara, dilanjutkan dengan safari ramadan dengan melakukan konvoi memutari Kota Baubau dan di akhiri dengan pembagian takjil serta buka puasa bersama.

Kopolres Baubau AKBP Suryo Aji SIk, melalui Kasatlantas Polres Baubau AKP Ade Far Far SIk mengatakan, dengan melakukan kegiatan tersebut dapat menjadi contoh sebagai pengendara yang baik bagi pengendara lain.

“Jadilah Pelopor Keselamatan dan membudayakan keselamatan menjadi kebutuhan demi masa depan kita juga bangsa dan negara,” jelasnya.

Selain itu, dia berharap dengan terjalinnya silahturahmi dengan komunitas pecinta club motor dapat menghilangkan kegiatan balap liar dan menekan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Kota Baubau.

“Club motor harus dijadikan wadah kegiatan positif, melalui pendekatan secara preemtif dan penyuluhan kepada para Bikers ini, sehingga menciptakan kesadaran masyarakat akan pentingnya mematuhi aturan tertib berkendara di jalan sehingga angka kecelakaan lalu lintas dapat berkurang,” tutupnya.(*)

Visited 1 times, 1 visit(s) today