Site icon BAUBAUPOST.COM

BPOM Imbau Masyarakat Waspadai Bahan Pangan Berbahaya

F10.3 BPOM Sultra saat memeriksa kandungan terasi yang dijual di Pasar Wameo

BPOM Sultra saat memeriksa kandungan terasi yang dijual di Pasar Wameo

Peliput: Gustam Editor: Zaman Adha

BAUBAU, BP – Bahan pangan berbahaya masih mengintai masyarakat Kota Baubau. Olehnya Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Sultra mengimbau masyarakat untuk waspada dan jeli dalam memilih bahan pangan.

Kepala BPOM Sultra Adilah Pababari usai menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) di sejumlah pasar di Kota Baubau, Rabu (14/06) mengatakan, telah ditemukan beberapa bahan pangan tidak memiliki izin edar. Sehingga pihaknya akan melakukan upaya berkoordinasi dengan pihak distributor barang.

“Hasil Sidak tadi itu, banyak produk yang kita temukan tidak ada izin edarnya. Setelah kita telusuri, itu produk dari luar. Namun, setelah kami koordinasi dengan pihak distributornya di Surabaya, katanya nanti dikirimkan sertifikat BPOMnya,” kata Adilah.

Pihaknya meminta, masyarakat untuk mengecek kemasan, label, izin dan batas kadaluarsa produk sebelum dikonsumsi. Karena dapat berakibat fatal bagi kesehatan jika hal ini tidak diperhatikan.

“Masyarakat harus selalu mengecek kemasan produk jangan sampai ada yang rusak, labelnya, kemudian izin edarnya dan batas kadaluarsa suatu produk sebelum mengkonsumsinya,” tutupnya. (#)

This website uses cookies.

This website uses cookies.

Exit mobile version