Site icon BAUBAUPOST.COM

23 Korban Longsor di Muna Diungsikan

F.3.2 Tanah Longsor di Desa Bangkali Kecamatan Watopute. Foto Iman Supa Baubau Post.

Tanah Longsor di Desa Bangkali Kecamatan Watopute. Foto Iman Supa Baubau Post.

 

Peliput: Iman Supa

RAHA, BP – 23 korban tanah longsor di Desa Bangkali, Kecamatan Watopute, Kabupaten Muna kini diungsikan di Kantor desa. Enam kepala keluarga harus meninggalkan rumah dan mengamankan isi rumah.

Menurut warga setempat, La Ndoane (67) saat ditemui dilokasi longsor, Senin (26/3) mengungkapkan setelah kejadian longsor di rumah La Ode Ruji kemarin sore sekitar jam 15:00 wita, Kami tidur semalam tidak merasa nyaman yang dikhawatirkan akan terjadi longsor susulan, sebab dari titik longsor rumah disekitar sudah mulai retak.

“Sekitar 40 Meter tanah yang retak dari titik longsor, teras rumah sudah mulai retak, akhirnya tadi malam kami tidur tidak nyaman, ada perasaan was-was,” ungkapnya.

Ia Menceritakan, Sebelumnya terjadi longsor pada Lebaran haji tahun 2017 bulan 9 lalu namun tidak separah saat ini.

“Tahun lalu longsornya hanya kedalaman 6 meter, dan telah ditangani oleh pemerintah daerah (Pemda Muna) dengan diisi menggunakan material batu maupun tanah,” katanya.

Ia Menambahkan, Saat itu setelah diisi dengan material dan dicoba diisikan air 8000 liter namun tetap saja airnya cepat meresap. Ia berharap Pemerintah setempat agar segera melakukan tindakan nyata, agar masyarakat setempat bisa merasa nyama.

Pantauan wartawan ini, Pihak Polres Muna, Seluruh SKPD Lingkup Pemda Muna, Camat, maupun masyarakat setempat melakukan gotong royong membuang material batu. (*)

This website uses cookies.

This website uses cookies.

Exit mobile version