Peliput: Arianto W
BAUBAU, BP– Renovasi gedung kantor baru SMPN 3 Baubau telah selesai 100 persen. Pihak sekolah tinggal menyelesaikan penyusunan berkas bahan laporan penyerahan aset di Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau.
Kepala SMPN 3 Baubau Drs La Sabardin MPd saat dikonfirmasi Baubau Post, Selasa (11/12), mengatakan gedung baru tersebut diperuntukan sebagai ruangan kantor kepala sekolah (Kepsek), wakil kepala sekolah (Wakasek), dan tata usaha (TU). Anggaran pembangunan gedung mencapai Rp 1,05 miliar.
“Tinggal buat laporannya dan akan kami kumpul sebelum tanggal 25 sudah harus tuntas,” jelasnya.
Walaupun telah rampung, gedung baru tersebut belum dapat digunakan. Pasalnya pihak sekolah harus menyelesaikan laporan penyerahan aset yang akan dikirim, sebelum tanggal 25 Desember 2018.
Lanjutnya, sejumlah fasilitas gedung akan dilengkapi. Pihak sekolah menambahkan wastafel sebagai tempat cuci, dan sampai saat ini masih sementara berjalan pengerjaanya.
“Saat ini tinggal pemasangan wastafel di belakang gedung yang sementara berjalan,” tutupnya. (#)
