Site icon BAUBAUPOST.COM

BPJS Targetkan Peserta JKN Wakatobi Capai 95 Persen di Awal 2019

Peliput: Zul

BAUBAU, BP – Berdasarkan data yang dirilis Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Cabang Baubau, Peserta Jaminan Kesehatan Nasional Dan Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) Kota Baubau tahun 2018 telah mencapai angka 649 ribu jiwa, yang tersebar di delapan wilayah Kabupaten/Kota. Untuk wilayah Kabupaten Wakatobi, pihaknya merencanakan akan mencapai angka 95 persen di Awal Tahun 2019.

Kepala Kantor BPJS Cabang Baubau Tutus Novita Dewi saat di konfirmasi Baubau Post diruangannya, Selasa (18/12) mengatakan hingga tahun 2018 peserta JKN-KIS di wilayah kerjanya telah mencapai 95 persen.

Dikatakan, saat ini tersisa dua daerah yang jumlah peserta JKN-KIS nya dibawa angka 95 persen yakni, Kabupaten Wakatobi dan Kabupaten Buton Tengah. ” Kabupaten Buton tengah masih 50 persen yang terdaftar memiliki kartu JKN, sedangkan untuk Kabupaten Wakatobi targetnya Januari 2019 akan sama dengan kabupaten Kota lainnya,” kata Tutus.

Sementara untuk penduduk di enam daerah wilayah kerjanya, telah mencapai angka 95 persen memiliki kartu JKN-KIS. Untuk Kota Baubau sendiri peserta JKN telah mencapai angka 161.769 jiwa.

“Sedangkan peserta di wilayah Baubau berkisar 161.769 jiwa,” tutupnya. (#)

This website uses cookies.

This website uses cookies.

Exit mobile version