-
Arif Kurniawan: Sudah Bisa Dimanfaatkan Masyarakat
BATAUGA, BP – Salah satu sasaran Fisik yakni pembangunan jalan baru dan pengerasan pada giat Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-106 di Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan (Busel) telah rampung. Panjang pembangunan jalan tersebut 930 meter dengan lebar 5 meter yang dikerjakan oleh Satgas TMMD bersama masyarakat sejak pembukaan kegiatan tanggal 02 Oktober 2019.
Dandim 1413/Buton sekaligus Dansatgas TMMD ke-106, Letkol Inf Arif Kurniawan, SE, M.I.Pol saat dihubungi, Senin (21/10) mengatakan jika salah satu sasaran fisik yakni, pembangunan jalan baru dan pengerasan pada kegiatan TMMD Kabupaten Busel telah rampung.
” Salah satu sasaran fisik, yakni pembangunan jalan baru dan pengerasan di kegiatan TMMD ke-106 ini telah rampung beberapa waktu lalu,” kata Arif Kurniawan.
Dikatakan, rampungnya pembangunan jalan baru tersebut, masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas pembangunan jalan tersebut untuk kegiatan sehari-harinya. ” Bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dalam melakukan aktifitas sehari-hari,” ungkapnya.
Sementara itu, dengan rampungnya sasaran fisik pembangunan jalan baru, anggota Satgas yang bertugas di lokasi tersebut di perbantukan di dua pembangunan sasaran fisik lainnya yaitu, pembangunan masjid dan pembangunan balai pertemuan masyarakat, sehingga selesai pada waktu yang ditetapkan.
” Dipastikan selesai tepat waktu, tidak hanya itu ada beberapa sasaran tambahan seperti, saluran air di sekitar pembangunan balai pertemuan masyarakat, serta kamar mandi dan tempat wudhu pada area pembangunan masjid,” terangnya.
Peliput: Prasetio M

