Site icon BAUBAUPOST.COM

Ali Mazi Harap Pimpinan DPRD Sultra Mampu Ciptakan Harmonisasi

F01.6 Gubernur Ali Mazi

Gubernur Ali Mazi

KENDARI, BP – Gubernur Sulawesi Tenggara Sultra) H Ali Mazi SH turut mengapresiasi atas dilantiknya Empat pemimpin baru Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sultra Periode 2019-2024, yang dilaksanakan diruang Aula Gedung Rapat Paripurna DPRD Sultra, Rabu (23/10).

Apresisasi ini diberikan kepada pimpinan baru dan seluruh anggota DPRD Sultra yang masa jabatannya akan mengawal pembangunan provinsi Sultra. Ali mazi berharap tugas baru ini dapat diemban sebaik mungkin dan senantiasa menciptakan suasana kerja yang kondusif, serta merangkul semua anggota untuk dapat membangun harmonisasi kerja-kerja Dewan Rakyat.

“ Olehnya itu, kepada para pemimpin DPRD Provinsi Sultra diharapkan mampu berdiri di tengah-tengah diantara segenap anggota DPRD, dengan menciptakan suasana kerja yang kondusif, merangkul semua anggota dan membangun harmonisasi kerja. Sehingga dapat bekerja sama dalam meningkatkan kerja DPRD, demi memenuhi harapan dan perjuangan kepentingan seluruh masyarakat, sesuai dengan kewenangannya,” ujar Ali Mazi dalam sambutannya.

Lanjut orang nomor satu di Sultra itu juga mengungkapkan bahwa di era perkembangan ekonomi saat ini, tuntutan masyarakat semakin menghendaki penyelenggaraan pemerintah semakin lebih baik lagi, selain mengharapkan transparansi serta akuntabelnya dan responsif pada peningkatan kualitas pelayanan publik. Hal ini menjadi perwujudan kesejehteraan rakyat, olehnya ia berharap ini dapat menjadi satu motivasi bagi dewan rakyat kedepannya.

“Tuntutan tersebut harus dimaknai sebagai daya picu dan motivasi bagi pimpinan dewan bersama segenap anggota DPRD untuk lebih maksimal dalam menjalankan tugas-tugas nya kedepan,utamanya dalam perannya sebagai mitra strategis pemerintah daerah”,urai Ali Mazi pula.

Dalam pelantikan pimpinan definitif DPRD Provinsi sesuai surat mendagri nomor :161.74-5396 periode 2019-2024.teraklamasi, H Abdurrahman Saleh SH sebagai Ketua DPRD, H Hery Asiku SE sebagai Wakil Ketua I, Muhammad Endang SA SSos sebagai Wakil ketua II, dan Nursalam Lada Sebagai Wakil Ketua III. Dalam kegiatan ini turut hadir unsur Forkopimda Sultra bersama OPD Pemprov Sultra, dan seluruh petinggi partai yang hadir.

Peliput: Risnawati

This website uses cookies.

This website uses cookies.

Exit mobile version