Site icon BAUBAUPOST.COM

Dr HAS Tamrin: Polima Cocok untuk Orang Buton

Peliput: Zaman Adha — Editor: Ardi Toris

BAUBAU, BP – Wali Kota Baubau AS Tamrin memberikan pandangannya tentang kondisi saat ini. Banyak terjadi penyimpangan yang dilakukan oleh oknum tertentu.

Menurut doktor ilmu pemerintahan ini, terjadi kondisi yang bias, dimana banyak terjadi ketimpangan. AS Tamrin mengambil contoh masih ada saja pemuda banyak yang tawuran, dan di kalangan pemerintahan ada oknum yang menyalahgunakan jabatan maupun wewenangnya.

Walikota Baubau Dr HAS Tamrin MH bersama Wakilnya La Ode Ahmad Monianse ketika mengikuti HUT Kemerdekaan RI ke 75 secara virtual bersama presiden RI mengenakan pakaian adat Buton

“Memang tidak semua, tapi ada sebagian kecil yang berbuat keliru. Di sinilah kita perlunya mengingat kembali ada nilai lokal yang cocok untuk diterapkan di daerah kita,” ujarnya.

Nilai yang cocok untuk orang Buton menurutnya yakni Polima. Sejalan dengan Pancasila, Polima memiliki nilai luhur yang lebih lokal dan cocok di kalangan masyarakat Buton.

“Ibaratnya pakaian, sama-sama baju, tetapi ini yang cocok untuk pakaian kita. Jadi apabila kita terapkan ini dan kepada siapa pun masyarakat buton yang ingin mendambakan suatu kedamaian, karena sejalan dengan pancasila tidak ada yang bertentangan,” jelasnya.

Lanjutnya, di dalam Polima terkandung nilai-nilai luhur antara lain saling menyayangi, saling pelihara, saling merawat, mengayomi, saling menanggung rasa malu, maupun saling menghargai.

“Polima ini landasan filosofisnya dari sara pataanguna, landasan idiologinya pancasila, sedangkan landasan operasionalnya revolusi mental,” urainya. (**)

This website uses cookies.

This website uses cookies.

Exit mobile version