Peliput: Zaman Adha
BAUBAU, BP – Kota Baubau telah menunjukkan sejumlah pencapaiannya. Untuk semakin meningkatkan capaian tersebut, Wali Kota Baubau AS Tamrin mengajak masyarakat kompak bersatu membangun daerah.
Salah satu capaian Kota Baubau yakni pertumbuhan ekonomi daerah di tahun 2019 berada di angka 6,76 persen. Capaian itu tidak terlepas dari karya dan prestasi terbaik yang dipersembahkan untuk kemajuan daerah.
“Mari kita teguhkan komitmen kita, bersatu padu memberikan karya dan prestasi yang terbaik bagi negeri yang kita banggakan,” ajaknya.
Menurutnya, dalam membangun Kota Baubau tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah daerah. Perubahan dan kemajuan daerah dapat terwujud jika seluruh komponen bekerjasama, berkolaborasi dan saling percaya.
BACA JUGA: As Tamrin: Ini Bukan Akhir, Tapi ‘Jembatan Emas’ Membangun Baubau yang Lebih Baik
Di usia Kota Baubau yang semakin matang kata dia, masyarakat perlu mengambil hikmah untuk meningkatkan taraf hidup ke arah yang lebih baik. Penambahan usia ini harus seiring dengan kemajuan daerah
“Jadi harus ditempatkan sebagai energi positif yang mampu menciptakan inovasi dan kreativitas dalam peyelenggaraan pemerintahan,” harapnya.
Namun penyelenggaraan pemerintahan lanjutnya, harus dibentengi dengan nilai persatuan dan kesatuan yang telah diwariskan oleh leluhur di tanah Buton. Nilai tersebut adalah Polima yang selama ini digemakan pemerintah kota. (**)
Nonton Video Berikut dari YouTube BaubauPost TV Channel
Asek Goyangnya…! Ada Acara Joget di Desa Bubu-Buton Utara Ditengah Pandemik Covid19
Acara joget malam yang diadakan pemerintah Desa Bubu, Kecamatan Kambowa Kabupaten Buton Utara (Butur) yang dimana disaat pemerintah daerah Kabupaten Buton Utara tengah berjibaku melawan Covid-19.
Pj Kades Bubu Riswan mengatakan bahwa acara joget malam tersebut berlangsung karena mereka sudah ada izin dari pihak kepolisian dalam hal ini Polsek Bonegunu dan mereka tidak akan berani melakukan kegiatan tersebut jika ada penyampaian dari pihak kepolisian bahwa tidak bisa melakukan acara joget malam.
Kapolsek Bonegunu Iptu Muhtar Abudu pada saat di hubungi Baubau Post melalui via WhatsAppnya membatah jika pihaknya mengeluarkan izin keramaian malam pada acara joget di desa Bubu.
Senada dengan Kapolres Butur AKBP Wasis Santoso SIK pada saat dikonfirmasi Baubau Post beberapa waktu lalu, terkait acara joget yang diadakan pemerintah desa Bubu mengakui jika dirinya tidak mengetahui bahwa di desa Bubu ada acara joget dan pihak polres tidak mengeluarkan izin untuk acara malam di desa tersebut.@baubaupost tv channel