Peliput : Kasrun
BURANGA, BP – Wakapolres Buton Utara, Kompol Dedi Hartoyo menemui para pengunjuk rasa dan menerima aduan mereka. Para pengujuk rasa yang tergabung dari LIRA meminta Polres Buton Utara agar segera melakukan penyelidikan atas dugaan kasus pungli BLT BBM di Dinas Perhubungan.
Setelah menerima aduan dari para pendemo, Kompol Dedi Hartoyo menegaskan, sebagai aparat kepolisian Negara Republik Indonesia, khusus untuk Polres Butur akan segera menindaklanjuti laporan tersebut.
“Saya ulangi dengan segera,” tegas Dedi di hadapan massa aksi.
Dedi juga meminta, para demonsrtan untuk tetap mengawal pihak kepolisian dalam proses dan membantu aparat kepolisian terkait dengan saksi-saksi dan bukti-bukti yang nanti akan dibutuhkan kepolisian.
“Saya minta dukungan saudara-saudara dalam prosesnya, nanti saya minta untuk sama-sama kita mengawal jalannya proses pengaduan ini,” ujarnya.
“Sama-sama kita ucapkan hidup rakyat Buton Utara,” seru Wakapolres, disambut tepuk tangan para demonstran.(*)