F4.3a Suasana Ujian Nasional di Lapas Baubau foto JayaSuasana Ujian Nasional di Lapas Baubau, foto Jaya

Peliput: Jaya Editor: Zaman Adha

BAUBAU, BP – Meski menyandang status sebagai napi, tidak menyurutkan semangat dua penghuni Lapas Kelas II a untuk mengikuti Ujian Nasional (UN). Dua napi tersebut tercatat masih duduk di bangku SMP.

Kepala Lapas Kelas IIa Baubau Wahyu Prasetyo IP SSos melalui Kasubsi Bimaswat I Nengah Wika SH saat ditemui awak media Selasa (02/05) mengatakan, dua napi berbeda sekolah itu akan mengikuti UN tingkat SMP selama empat hari mulai Selasa (02/05). Namun terdapat waktu jeda selama dua hari, sehingga UN di Lapas selesai hingga Senin (08/05).

“Untuk yang mengikuti UN ini inisial LK dari SMP Satu Atap Siontapina yang merupakan napi kasus pelecehan seksual. Ada juga AF dari SMP 6 Baubau dalam kasus yang sama,” ungkap Wika.

Lanjutnya, dalam pelaksanaannya kedua napi ini tetap diawasi oleh guru dari sekolahnya masing-masing. Pihaknya hanya menyediakan sarana berupa ruangan untuk ujian.

“Untuk persiapan fasilitas, kami hanya bisa mediasi tempat dan ruangan. Tentang keamanan dan kenyamanan ujian ini, untuk yang lainnya diserahkan kepada guru yang bersangkutan,” jelasnya.

Amatan koran ini, ujian berjalan dengan lancar. Kedua napi menyelesaikan soal ujian yang diberikan tepat waktu. (#)

Visited 1 times, 1 visit(s) today