F4.3 SuarmawatiSuarmawati

BAUBAU, BP- Acara Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Baubau yang berpusat di Kotamara setiap tahunnya selalu ramai pengunjung. Akibatnya, volume sampah juga menjadi meningkat.

Untuk mengantispasi hal itu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Baubau mempersiapkan para petugas kebersihannya. Mereka disiagakan sebelum hari H, hingga puncak HUT Kota Baubau di Kotamara usai.

“Dalam menyikapi kegitan tersebut kami dari DLH khususnya di bidang persampahan telah mempersiapkan personel-personel yang akan melakukan pembersihan secara total di pusat-pusat kegiatan tersebut,” ungkap Sekretaris DLH Kota Baubau, Suarmawati saat ditemui Jumat (04/10).

Selain di Kotamara, pihaknya juga akan senantiasa menjaga kebersihan lapangan Lembah Hijau dan dua kantor vital milik Pemkot Baubau.

“Peran DLH dalam mempersiapkan HUT Kota Baubau yang pertama itu terkait kebersihan secara keseluruhan Kota Baubau dan pusat pelaksanaan kegiatan di Kotamara, lapangan lembah hijau, kantor DPRD, dan kantor walikota,” katanya.

Suarmawati menambahkan pihaknya sudah bekerja dari sebelum kegiatan HUT Kota Baubau dimulai dan sudah dilakukan pembersihan pada pohon-pohon yang sudah ditebang di lokasi kegiatan.

“Mulai kemarin sudah di lakukan sampah-sampah besar penebangan pohon kami sudah angkat. Kami akan bekerja maksimal sampai dengan hari H pusat kegiatan HUT Kota Baubau,” jelasnya.

Namun dalam kegiatan pembersihan ini pihaknya tidak melibatkan keseluruhan anggotanya, karena masing-masing sudah ada pengugasnnya.

“Hanya ada lima armada yang kami persiapkan untuk menyisir tempat-tempat kegiatan, jadi mereka kita lemburkan kegiatan itu,” pungkasnya. (#)

Peliput: LM Syahrul

Visited 1 times, 1 visit(s) today