BATAUGA,BP- Satu unit Kapal Motor (KM) Banawa Nusantara 53, yang merupakan bantuan dari Kementerian Perhubungan RI untuk Kabupaten Buton Selatan (Busel), telah berlabuh di Pelabuhan jembatan Batu Kota Baubau yang selanjutnya akan diberangkatkan ke Batauga.
“Sudah tiba di Pelabuhan Batu, Kota Baubau, sekitar pukul 17.00 wita, saat ini masih menunggu dokumennya keluar dari Syahbandar Baubau sebelum diberangkatkan ke Batauga,” ucap Sekretaris Dinas Perhubungan Busel, Jafar saat dihubungi via ponsel, Minggu (20/10)
Dikatakannya, bantuan hibah satu unit kapal Pelayaran Rakyat (Pelra) ini sebelumnya telah diserahkan secara resmi di Kantor Syahabandar Utama Tanjung Perak Surabaya pada bulan Maret lalu, namun baru tiba hari ini.
Dari 17 Kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara (Sultra), hanya Kabupaten Buton Tengah dan Buton Selatan yang mendapatkan hibah bantuan kapal Pelra tahap awal tersebut.
Lanjutnya, bantuan tersebut merupakan bagian dari program pemeritah pusat yakni, terkait konektivitas Tol Laut dalam menjangkau daerah-daerah terluar, terpencil dan terisolir.
“Kapasitas penumpang KM Banawa Nusantara 53 hanya 24 orang, dengan muatan barang 10 ton, kecepatanya kurang lebih 10 knot” jelasnya.
Untuk pemanfaatannya kata Jafar, kapal tersebut melayani pelayaran Batuatas. Namun secara detailnya menunggu petunjuk Plt Bupati Buton Selatan H La Ode Arusani.
“Kita berharap dengan adanya kapal ini bisa memberikan dampak positif terhadap pelayanan angkutan laut terhadap masyarakat,” ucapnya.
Ditambahkannya, adanya bantuan kapal Pelra ini sebagai bukti nyata, Plt Bupati Busel H La Ode Arusnai serius memperhatikan kondisi masyarakatnya dalam bidang perhubungan laut, guna kelacaran konektifitas ekonomi antar pulau-pulau di Busel.
Peliput : Amirul

