Peliput: Hengki TA

BAUBAU, BP – Mengantisipasi adannya kelangkaan obat disetiap Rumah Sakit (RS) dan Puskesmas yang ada di Kota Baubau, Badan Penyelenggra Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan cabang Kota Baubau, selalu menghimbau agar menyiapkan stok obat yang lebih.
Kepala BPJS Keshatan Cabang Baubau, Subkhan SKM MKes mengatakan, pihaknnya selalu menyampaikan kepada pihak RS dan Puskesmas agar bersama-sama melaporkan ke Kementrian Kesehatan, apabila mengalami kekurangan obat.
“Pihak RS maupun Puskesmas sudah harus menyedian stok-stok obat untuk beberapa bulan kedepan. Sehingga tidak ada kelangkaan obat, terutama untuk obat penyakit kronis seperti penyakit Diabetes, Jantung, Hipertensi, yang hasus dikonsumsi setiap hari,” jelasnya.
Pembayaran dengan menggunakan BPJS Kesehatan, pihaknnya telah menggunakan sistem paket, yang mana sudah termasuk jasa dokter, akomodasi, dan sudah ada obat, agar kedepannya tidak ada lagi keluhan dari masyrakat yang menggunakan BPJS kesehatan
“Semua sudah dibayarkan dalam satu paket, namun apabila obat dibeli diluar maka untuk meminta pada pihak RS atau Puskesmas agar dapat digantikan,” tutupnya.(*)