Peliput: Sacril

MUBAR, BP – Dukungan terhadap pasangan Bakal calon Bupati Muna Barat (Mubar) LM Rajiun Tumada dan Ahmad Lamani, juga datang dari pemuda Kecamtan Tikep, Mubar, yang tergabung dalam Pemuda Rajiun Steril (Pers Mubar).

Presidium Pers Mubar, Idris Arbain Kola SSos mengungkapkan, Pers Mubar dibentuk untuk menjadikan Kecamatan Tikep sebagai salah satu kantong suara bagi pasangan bakal calon Bupati Mubar LM Rajiun Tumada dan Ahmad Lamani.

“Sebagai pemuda haruslah memiliki konsep pemikiran yang baik dalam mengawal roda pemerintahan kearah yang lebih baik. Untuk itu pada tanggal 15 Oktober 2016 Pers Mubar dibentuk, dengan tujuan dan target menjadikan Kecamatan Tikep sebagai kecamatan dengan perolehan tertinggi 95 persen untuk memenangkan LM Rajiun Tumada dan Ahmad Lamani,” katanya.

Disamping itu, pihaknya juga mencegah adanya praktek Money Politik dalam Pilkada Serentak yang akan berlangsung tahun 2017. “Kecamatan Tikep harus steril dari Money Politik,” singkatnya.

Lanjut Idris, Pers Mubar yang tergabung dalam kaum intelektual Tiworo Raya, harus memiliki semangat semangat mewujudkan cita-cita masyarakat Mubar ke arah yang lebih maju dan sejahtera, dengan mendukung pelopor pembangunan Mubar yaitu Rajiun Tumada dan Achamad Lamani sebagai Bupati dan Wakil Bupati Mubar 2017-2022.(*)