BURANGA,BP-Setelah beberapa bulan menjabat sebagai pelaksana tugas (Plt), akhirnya kepala Dinas Kehutanan Drs La Ode Baharuddin, MSi resmi dilantik dan diambil sumpahnya menjadi sekretaris daerah (Sekda) defenitif oleh Bupati Buton Utara (Butur) Drs H Abu Hasan, MPd, Jum’at (25/11) di Aula Bappeda setempat.
Pelantikan pejabat pimpinan tinggi Pratama tersebut, diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Bupati Butur No. 269, pertanggal 25 November 2016, tentang pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dalam jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah oleh Sekretaris BKD Butur Sukrening, S.Pd. Selanjutnya Pengambilan sumpah dan pelantikan oleh Bupati dan dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan.

Bupati Butur Abu Hasan dalam sambutanya mengatakan penetapan La Ode Baharuddin sebagai Sekda definitif telah melalui proses panjang seleksi dan berbagai pertimbangan yang diikuti oleh beberapa pasangan calon Sekretaris Daerah. Dimana menempatkan saudara Laode Baharuddin pada peringkat teratas dari 3 calon lainnya.

“Jabatan ini murni tidak ada unsur KKN nya, Ini melalui proses seleksi panjang dilakukan oleh Baperjakat. Panitia seleksi juga terdiri-dari orang-orang besar, dari pihak BKN, Pihak Akademisi, Pihak Birokrasi, dll yang dikendalikan oleh Sekda Profinsi. Jadi hasilnya tidak perlu diragukan, tapi tentu saja ada pertimbangan-pertimbangan akhirnya mau tidak mau suka tidak suka akhirnya muncul satu nama yang diunggulkan” katanya

Pria berkacamata itu mengaku, secara pribadi siapapun yang menjadi calon dirinya menerima dan menyerahkan kepada panitia seleksi (Pansel). Ia hanya menerima hasil dan meminta kepada Gubernur Sultra H Nur Alam, untuk memberikan Rekomendasi Dan mengembalikan ke bupati untuk membuatkan SK Penetapan Sekda selanjutnya melantiknya.

“Ini sangat berbeda dengan proses rekrutmen dan seleksi Sekda sebelumnya. Dimana Sekda di SK kan oleh Gubernur, jika ada konflik Sekda dan Bupati prosesnya harus melalui gubernur. Tapi sekarang di SK kan Bupati, sehingga bupati berhak mengganti Sekda tanpa harus menunggu arahan dari Gubernur,”pungkasnya.

Namun mantan Kabiro Humas Pemprof Sulta itu yakin dan percaya saudara La Ode Baharuddin akan mampu melaksanakan tugas yang diamantkn kepadanya, berdasarkan pengalaman, pendidikan dan kepemimpinan yang telah ditunjukkan selama menjadi Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah dalam kurun waktu 5 bulan.

“Saya harap pengalaman di berbagai jabatan birokrasi yang pernah dipegang dijadikan modal untuk membangun sumber daya manusia, harus mampu berperan sebagai Katalisator, Dinamisator dan Motivator dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan juga mempunyai tugas dan kewajiban membantu Bupati dalam menyusun kebijakan dan mengkoordinasikan seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemkab Butur”pungkasnya

Selain itu kata Ketua Syarikat Islam Sultra itu, menyinggung para calon kepala dinas dan Plt Kepala Dinas, karena dengan pelantikan Sekda ini, Para Plt Kadis bertanya-tanya kapan akan dilakukan pelntikan, karena Bupati tau, Kadis yang menjabat sebagai Plt tak memiliki tunjangan.

“Sabar saja, pelantikan Sekda, baru tahap pemanasan, kita tunggu pertarungan selanjutnya”tegasnya sembari para tamu undangan tepuk tangan

“Tapi saya tidak membangun Butur diatas kedendaman, saya harus bangun Butur melalui prinsip kompetensi, Integritas dan kinerja yang baik. Karena menyerahkan urusan bukan ahlinya maka birokrasi akan hancur,”ujarnya.

Sementara itu, Laode Baharuddin menyatakan siap melaksanakan tugas yang diamanahkan. Ia mengakui ada banyak tugas berat yang akan menanti, tetapi dengan dukungan seluruh aparatur ia optimis tugas berat itu bisa dilaksanakan dengan baik.
“Tugas seorang Sekda sebagai ‘Jendral PNS’ harus membawa aparatur sipil negara sebagai aparatur yang berintegritas. Aparatur yang memiliki kesesuaian antara pikiran, ucapan, hati dan perbuatan. Aparatur yang berkinerja tinggi demi kelancaran pelaksanaan tugas dan tujuan pembangunan,” Tutupnya

Acara pelantikan ini dihadiri Wakil Bupati Butur, Ramadio, SE, Wakil Ketua 1 DPRD Sujono, Ketua Komisi 1 DPRD Diwan S.pd, Anggota DPRD Abdul Rahman, Camat Kulisusu Syafri, Ketua TP PKK Butur Dra Hj Sitti Rabiah Abu Hasan, Kapolsek Kulisusu, Kompol Rahman Dundu, Para Kepala SKPD, Tokoh masyarakat, agama dan beberapa Tokoh Pemuda (***)