Untitled 1

BAUBAU, BP- Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tingkat SMA/SMK se-Sulawesi Tenggara (Sultra) Tahun Pelajaran 2020/2021 akan dibuka pada tanggal 22 sampai 04 Juli 2020 mendatang.

Kendati demikian, mengingat kondisi Negara Indonesia saat ini tidak terkecuali Provinsi Sultra kini tengah dilanda musibah pandemi global Coronavirus Disease (Covid-19) sehingga dipastikan prosesi pelaksanaan PPDB tahun ini bakal berlangsung secara online.

Hal itu diungkapkan Kepala Kantor Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (KCD Dikbud) Provinsi Sultra Rayon Kota Baubau-Kabupaten Buton Selatan (Busel) La Jaman SPd, Senin (01/06).

” Penerimaan siswa baru dibuka tanggal 22 Juni sampai dengan 04 Juli 2020. Untuk itu, melalui media ini disampaikan kepada seluruh masyarakat bahwa penerimaan siswa baru baik SMA maupun SMK/Sederajat dilakukan secara online,” jelasnya.

Perlu diketahui, laman/website pendaftaran PPDB SMA-SMK langsung dari Disdikbud Sultra. Guna menjaga efesiensi pelaksanaan PPBD nantinya, masing-masing sekolah akan mengambil peran dengan menjalankan sosialisasi di masyarakat agar calon peserta didik baru dapat memahami mekanisme dan/atau prosedur pelaksanaannya.

” Websitenya itu langsung dari dinas. Nanti pihak dinas yang akan sosialisasikan ditiap sekolah, kemudian tiap-tiap sekolah akan memperkenalkan itu dimasyarakat,” terangnya.

Sebagai informasi tambahan, PPDB tahun ini dibuka dengan empat jalur pemerimaan yakni Jalur Zonasi 50 persen, Afirmasi 15 persen, Mutasi dan Anak Guru 5 persen, kemudian Jalur Prestasi 30 persen. (*)

Peliput: Arianto W — Editor: Ardi Toris