Peliput: Gustam Editor: Zaman Adha

BAUBAU, BP – BPJS Kesehatan terus mengembangkan berbagai upaya guna memberikan pelayanan yang baik kepada peserta JKN-KIS. Tahun ini, BPJS Kesehatan akan fokus membenahi sistem finansial dan peningkatan rekrutmen peserta JKN-KIS.

Direktur Utama BPJS Kesehatan melalui Kepala BPJS Kesehatan Cabang Kota Baubau Tutus Novita Dewi mengatakan, BPJS Kesehatan akan terus melakukan perbaikan untuk menuju cakupan semesta tahun 2019. Untuk itu, perlu dukungan semua instasi terkait.

“Pada prinsipnya, kami terus melakukan perbaikan walau hasilnya saat ini sudah diatas total target tahunan yang sudah ditetapkan dalam Annual Management Contract (AMC), itu akan menjadi modal BPJS Kesehatan menuju cakupan semesta tahun 2019. Dukungan masyarakat serta stakeholder terkait sangat kami, karena keberhasilan program JKN-KIS, tidak lepas dari dukungan mitra kerja BPJS Kesehatan,” kata Tutus.

Untuk diketahui, berikut tiga fokus utama BPJS Kesehatan tahun ini. Fokus pertama, yakni keberlangsungan finansial, bagaimana meningkatkan kolektibilitas iuran peserta dan seluruh segmen, meningkatan kemudahan pembayaran iuran, penerapan law enforcement bagi fasilitas kesehatan, peserta JKN-KIS dan Badan Usaha yang melanggar, serta efisiensi dan efektivitas pengelolaan dana operasional.

Fokus kedua, yakni meningkatkan kepuasan peserta, dengan menciptakan sistem pelayanan online, implementasi Coordination of Benefit (COB) untuk Peserta Pekerja Penerima Upah, serta perluasan dan peningkatan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP). Fokus ketiga, yakni menuju cakupan semesta tahun 2019. Dengan cara meningkatkan rekrutmen peserta, mobilisasi peran strategis kelembagaan, baik pemerintah maupun non pemerintah untuk menggerakan masyarakat sadar akan jaminan kesehatan, serta peran aktif Kader JKN-KIS dalam organisasi kemasyarakatan dengan pola kerjasama dan tanggung jawab yang jelas. (#)

Visited 1 times, 1 visit(s) today