F10.4 Anggota Laskar Rakyat Jokowi berpose bersama usai melakukan doa.jpg Anggota Laskar Rakyat Jokowi berpose bersama usai melakukan doa

Peliput: Alamsyah Pradipta Editor: Yuhandri Hardiman

BAUBAU, tribunbuton.com – Laskar Rakyat Jokowi (LRJ) mengadakan menggelar doa bersama di sekretariat LRJ, Rabu (7/6). Kegiatan ini untuk merayakan hari lahir pancasila yang jatuh pada 1 Juni 2017.

Kegiatan dihadiri Ketua Laskar Jokowi (LRJ) Laode Muhadas Dani Daud, Ketua Yayasan Pola Kasta Manusia Eni Samsuri, tokoh agama, tokoh budaya dan tokoh masyarakat. Kepada Tribunbuton.com Ketua LRJ Laode Muhadas Dani Daud mengatakan, kegiatan berdasarkan keadaan Indonesia dan demi keutuhan NKRI.

“LRJ bergerak berdasarkan atas dorongan melihat Indonesia saat ini, makanya kita adakan doa bersama untuk mendoakan negara ini agar tetap aman dan tentram karena keutuhan indonesia adalah harga mati,” ungkapnya, Rabu (07/06).

Muhadas mengatakan, peran generasi muda saat ini sangat berperan vital dalam mempertahankan keutuhan indonesia dan membangun bangsa indonesia saat ini. “Anak muda saat ini berperan aktif mereka adalah generasi jadi vital dalam mepertahankan keutuhan NKRI,” tuturnya.

Tokoh Agama Hindu Iketut Susila mengatakan bahwa seluruh yang berhubungan dengan indonesia adalah harga mati. “Pancasila harga mati, keutuhan NKRI harga mati, semua harga mati kita,” tuturnya.

Susila menegaskan, agama hindu selalu menghargai perbedaan dan keragaman di Indonesia saat ini. Jadi keutuhan NKRI merupakan prioritas utama.

“Kami selalu menanamkan pada generasi muda agar menghargai perbedaan satu menyatu dalam Indonesia karena. Kami umat Hindu sendiri selalu menanamkan, bahwa NKRI adalah harga mati,” tutupnya. (#)

Visited 1 times, 1 visit(s) today