F01.4 Yulia WidiartiYulia Widiarti

Peliput: Gustam

BAUBAU, BP – Sebanyak 50 unit Rumah Susun (Rusun) khusus Aparatur Sipil Negara (ASN) bakal dibangun Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau tahun ini.Program yang digagas Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPRKP) Kota Baubau itu, rencananya dibangun di atas BTN Palagimata.

Demikian diungkapkan Kepala DPRKP Kota Baubau melalui sekretarisnya Yulia Widiarti ST MSi. “Tahun ini kita bangun Rusun khusus ASN sekitar 50 unit di atas BTN Palagimata,” katanya kepada Baubau Post.

Rusun yang rencananya dibangun empat lantai itu, lanjut Yulia, kini telah masuk tahap pelelangan. Dikatakannya, selepas lelang di pusat, pembangunan Rusun tersebut bakal dipercapat.

“Sekarang kita lagi menunggu lelang dari pusat untuk pengerjaannya. Kalau sudah selesai, langsung dikerjakan,” pungkasnya. (*)

Visited 2 times, 1 visit(s) today