Peliput: Gustam
BAUBAU, BP – Hadirnya Bank Indonesia (BI) dalam membina pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM), membawa angin segar dalam pelestarian kearifan lokan Buton.
Kontribusi BI, sangat nyata dalam mendorong pelestarian kearifan lokal Buton. Terbukti, ikut andilnya BI dalam pergelaran festival tenun Buton di Lippo Plaza Buton beberapa hari lalu.
Tidak main-main, dalam festival tersebut, BI mendatangkan desainer kondang Internasional Didit Maulana. BI berani membandrol uang Rp 15 juta untuk mendatangkan desainer sekelas Ivan Gunawan itu.
“Kegiatan festival tenun Buton itu kan digelar atas kerjasama Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Baubau, yang disponsori BI,” ungkap Siti Amalia, Sekretaris Disperindag Kota Baubau, selasa (17/04).
Amalia menambahkan, terlibatnya BI dalam pelestarian budaya Buton bukan kali pertama. BI telah banyak berkontribusi dalam peleatarian tenun Buton.
“Tidak main-main, BI berani membayar mahal desainer kondang sekelas Didit Maulana untuk datang dalam festifal itu,” paparnya.
Untuk diketahui, selain BI, Lippo Group, Kosmetik Latulipe, Bintang Advesting dan Matahari Nept Shire juga mensponsori festival tenun Buton. (*)
