Peliput : Ady Cacung – Editor: Fardin JS
BAUBAU,BP- Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Pengamanan (Satpam) ke 38, Satuan Binmas Polres Baubau melibatkan 40 orang satpam yang ada di Kota Baubau untuk mengikuti upacara peringatannya pada 30 Desember mendatang.
Kepala Satuan Binmas Polres Baubau AKP Safaruddin SIP kepada Baubau Post saat ditemui diruang kerjanya, Rabu (19/12), mengatakan, dari 64 pengguna jasa satpam yang ada di Kota Baubau, pihaknya hanya membutuhkan 40 orang satpam saja. Dari jumlah tersebut pihaknya tidak dapat mengundang seluruhnya dikarenakan anggota Satpam lainnya masih menjalankan tugas dikantor tempatnya bekerja.
Dikatakan, pihaknya telah bersurat ke instansi yang menggunakan jasa satpam untuk melakukan kegitan peragaan di Mapolres Baubau. Namun satpam yang hadir belum mencukupi jumlah yang dibutuhkan sebanyak 40 orang.
“Dari 40 orang yang dibutuhkan, baru 21 orang yang dapat hadir saat diundang untuk melakukan peragaan,” ungkapnya.
21 Satpam yang hadir saat peragaan di Mapolres Baubau satpam yang berkerja di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN), Imigrasi Baubau, Perusahaan Listrik Negara (PLN), Bank BNI, Bank Panin, Bank BCA, Pertamina, Syahbandar dan Universitas Muhammadiyah Buton.
“Kemungkinan dari jumlah tersebut akan bertambah terus bertambah,” pungkasnya.
Lanjut kata Safar, kegiatan peragaan di Mapolres Baubau untuk satpam akan dilaksanakan hingga tanggal 29 Desember nanti.
“Kami fasilitasi borgol dan tongkat, untuk dipinjam pakaikan saat kegiatan pelatihan sampai hari pelaksaan Hut Satpam,” tutupnya. (#)
