F4.4 Lurah Lakologou Armin

Peliput: Nelvida A

BAUBAU, BP- Kelurahan Lakologou, Kecamatan Bungi Kota tahun ini mencanangkan pemasangan sambungan pipa air bersih hampir seluruh perumahan masyarakat.

Lurah Lakologou Kota Baubau Amrin saat ditemui Baubau Post, senin (06/05) mengatakan, program tersebut ditergetkan terealisasi tepat waktu tahun ini. “Program untuk tahun ini, kita ada pengadaan pipa air bersih,” katanya.

Selama ini, air di Kelurahan Lakologou bukan berasal dari Perusahaaan Daerah Air Munum (PDAM) Kota Baubau, melainkan pipa dari kelurahan, dengan biaya tarif Rp 5 ribu untuk para janda dan Rp 10 ribu per bulan untuk masyarakat umum.

Belum adanya dana kelurahan, jelas Armin, membuat program tersebut tersendat. Dikarenakan, dana kelurahan sangat penting dalam merealisasikannya. Masyarakat diminta untuk tetap bersabar.

“Belum ada dana kelurahan yang keluar. Yang kita gunakan selama ini itu pipa dari kelurahan dengan tagihan per bulan untuk janda Rp 5 ribu dan untuk masyarakat biasanya Rp 10 ribu. Dan itu airnya setiap hari,” jelasnya.

Diharapkan, dengan adanya tambahan pipa air bersih tersebut dapat meringankan beban masyarakat lakologiu akan kebutuhan air bersih. (#)

Visited 1 times, 1 visit(s) today