BAUBAU, BP- Walikota Baubau Dr HAS Tamrin MH mengimbau masyarakat untuk tidak mengedepankan ego kedaerahannya. Hal itu guna mencegah terjadinya konflik yang berlatar belakang etnis dan agama.
Imbauan itu, disampaikannya saat membuka resmi Seminar awal Kajian Optimalisasi Peran dan Fungsi Forum Kewaspadaan Daerah dalam Menangkal Paham Radikal, di Aula Kantor Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, pada rabu (24/07).
Orang nomor satu di Kota Baubau yakin, dengan mengedepankan persatuan dan kesatuan, konflik di Kota Baubau dapat diminimalisir. Masyarakat mesti waspada akan isu-isu yang memprovokasi.
“Dengan komitmen, kita harus bersatu untuk kesatuan bangsa. Jangan ada yang berupaya memecah belah dengan memancing ego etnis kedaerahan,” kata AS Tamrin.
Doktor Ilmu Pemerintahan itu meminta, masyarakat Kota Baubau untuk sadar akan kekompakan dan kebersamaan. Hindari hal-hal anarkis yang dapat memecah belah persaudaraan.
“Harus sadar akan adanya kebersamaan dan kekompakan. Sumber utamanya itu dari anarkis. lebih parah kalau antara kelompok dan kelompok, apalagi berkaitan dengan politik,” imbaunya.
Untuk itu, AS Tamrin menilai, perlu dilakukan kajian ilmiah untuk mencari akar persoalan penyebab terjadinya konflik di Kota Baubau. “Oleh karena itu perlu dibentuk kajian-kajian ilmiah,” tandasnya. (*)
Peliput: Gustam

