BATAUGA, BP – Kepolisin Sektor Siompu, Polres Buton, imbau masyarakat di Pulau Siompu untuk waspada saat beraktivitas di laut. Imbauan tersebut disampaikan secara langsung ke masyarakat, khususnya yang berdomisili di wilayah pesisir yang kesehariannya sebagai nelayan dan pemilik transportasi laut.
Kapolsek Siompu, IPDA Herman Mota, SH mengatakan, imbaua kepada masyarakat diberikan mengingat kondisi cuaca di Perairan Buton Selatan, khususnya di wilayah Siompu masih kurang bersahabat, curah hujan yang tinggi, hingga kencangnya angin memicu tingginya gelombang laut, sehingga hal itu dianggap rawan serta berbahaya bagi para nelayan.
Untuk itu Herman Mota meminta, pemilik kapal dan Long boat agar melengkapi kapal dengan alat keselamatan seperti jaket pelampung, sementara untuk para nelayan diharapkan selalu memantau kondisi perairan sebelum turun melaut.
“Kami dari Polsek Siompu Intens menyampaikan imbauan kepada masyarakat. Apalagi beberapa hari lalu, ada nelayan Buton Selatan yang sampai saat ini belum ditemukan. Sehingga dengan imbauan ini, masyarakat kiranya lebih waspada lagi,” kata Herman Mota, melalui selulernya, Senin (20/01).
Peliput: Asmaddin