F5.4 Kepala SDN 2 Bone bone Abbbbbbbbbbb

Peliput: LM Syahrul

BAUBAU, BP- SDN 2 Bone-bone target jumlah penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2019/2020 bakal mencapai 50 siswa. Salah satu langkah untuk merealisasikan harapan itu dengan menjalin kerja sama dengan beberapa TK yang ada di Kota Baubau.

Kepala SDN 2 Bone-bone Abdul Anas saat ditemui diruangan kerjanya, Senin (20/05) mengatakan telah menargetkan jumlah kuota PPDB tahun pelajaran baru akan meningkat dari tahun sebelumnya. Untuk itu, ia juga telah menyiapkan segala hal yang berkaitan dengan pemenuhan sarana penunjang seperti ruang kelas belajar (RKB) sebanyak dua kelas.

” Rencana yang mau di terima itu sebanyak 50 siswa. Kita juga telah menyiapkan dua kelas, masing-masing kelas diisi oleh 25 siswa,” jelasnya.

Tidak hanya itu, pihak sekolah juga telah menjalin kerja sama dengan salah satu TK yang ada di Kota Baubau, yakni TK Tunas Bahari. Hal itu bertujuan untuk merangkul siswa lulusan TK agar dapat mendaftarkan diri ke SDN 2 Bone-bone ketika lulus sekolah. Kendati demikian, semuanya akan dikembalikan pada keputusan orang tua siswa.

” TK yang kerjasa denga kami ini adalah TK Tunas Bahari. Tapi semua itu dikembalikan lagi kepada orang tua siswa,” tutupnya (*)

Visited 1 times, 1 visit(s) today