BAUBAU, BP – Satuan Lalu lintas (Satlantas) Polres Baubau mengimbau orang tua untuk lebih mengawasi anaknya dalam berkendara. Hal itu dikatakan Kasat Lantas Polres Baubau AKP Lesmana Pramuditya usai gelar operasi di Mapolres Baubau.
“Pengendara di bawah umur menjadi tiga syarat utama dalam gelar operasi patuh anoa 2019 yang dimulai Kamis (29/08). Karena orang tua itu garda terdepan untuk pengendara anak tersebut,” ungkapnya.
Pihaknya berharap, orang tua pengendara anak di bawah umur tersebut dapat menekan dan menindak anaknya sebelum mengendarai kendaraan.
“Selain kami, orang tualah juga berperan penting dalam menekan angka pelanggaran anak dalam berlalulintas di Kota Baubau,” kata Lesmana.
Lanjutnya, seringnya terjadi angka pelanggaran yang dilakukan anak di bawah umur dikarenakan kurangnya perhatian dari orang tuanya sendiri.
“Olehnya itu diharapkan, para orang tua di Kota Baubau dapat berperan aktif, untuk mencegah pelanggaran anak di bawah umur dengan memberikan imbauan-imbauan kepada anaknya sendiri,” tutupnya. (*)
Peliput : Asmaddin

