BAUBAU, BP- Program klasterisasi di sektor kuliner yang dilaksanakan oleh PNM Cabang Mekar Batupoaro bertujuan untuk membuka pola pikir masyarakat dalam berbisnis.
Mengenai hal tersebut, Kepala Cabang Mekar Batupoaro Ade Irmawati saat ditemui Baubau Post di Lippo Plaza Baubau, Sabtu (14/12) mengatakan jumlah peserta yang nengikuti pelatihan sebanyak 50 peserta semuanya berasal dari kelompok mekar Batupoaro yang secara keseluruhan beranggotakan wanita.
“Jumlah peserta sebanyak 50 orang semuanya berasal dari nasaba mekar dan semua beranggotakan perempuan,” jelasnya.
Asdin selaku pemateri dalam pelatihan tersebut mengatakan pelatihan ini bertujuan agar membuka wawasan masyarakat bahwa sayuran juga dapat dijadikan sebagai mie. Adapun kuliner yang dibuat yakni Mie Ayam berbahan dasar sayur kelor.
“Kita membuat mie ayam dengan menggunakan sayur daun kelor, dengan tujuan agar masyarakat mendapat edukasi bahwa sayuran dapat dibuat menjadi mie,” ungkapnya.
Ade Irmawati berharap agar ke depannya nasabah mekar saat membuka usaha tidak hanya monoton, melainkan dapat berinovasi dalam berbisnis.
“Saya berharap agar nasabah pada saat buka usaha tidak monoton dapat bervariasi bekerja,” ujarnya. (#)
Peliput: Nelvida A