– Operasi Cipkon Polsek Kokalukuna
BAUBAU, BP – Untuk menciptakan suasana kondusif di wilayah kerja Polsek Kokalukuna setiap saat melakukan operasi cipta kondisi (cipkon). Operasi cipkon ini dipimpin langsung Kapolsek Ipda Bustam menyisir secara rutin wilayah hukumnya.
Kapolsek Kokalukuna Ipda Bustam kepada Baubau Post saat ditemui di ruang kerjanya kemarin mengatakan, untuk menciptakan suasana nyaman di wilayah hukum Polsek Kokalukuna, pihaknya setiap saat melakukan operasi rutin. Hal ini dilakukan untuik memberikan kenayamanan kepada masyarakat dalam melakukan aktifitasnya setiap saat.
“Hasil cipkon kita pada sabtu malam (01/03) berhasil mengamankan sejumlah miras dan satu buah parang samurai yang ditinggalkan pemiliknya saat melakuka operasi,” kata Bustam didampingi Kanit Reskrim Aipda LM Ashadi.
Dikatakan, saat patroli di sekitar jalan Anoa lingkungan bure lorong empat Kelurahan kadolomoko sabtu malam (01/03) sekitar pukul 20.00 wita, pihaknya menemukan kumpulan pemuda yang hendak mengkonsumsi minuman keras (miras) di sebuah bale-bale.
“Saat anggota datang di TKP sekumpulan pemuda tersebut langsung melarikan diri sehingga tidak sempat diamankan,” ungkapnya.
Dari hasil pemeriksaan di TKP, kata Bustam, pihaknya menemukan menemukan miras jenis anggur kolesom sebanyak emapt botol. Selain itu, anggota juga berhasil mengamnakan sebilah parang jenis samurai dengan panjang sekitar satu meter yang disimpan di bale-bale.
Pada kesempatan ini, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga suasana keamanan dan ketertiban (kamtibmas). Karena terciptanya suasan kondusif adalah tanggungjawab bersama sehingga aktifitas masyarakat bisa berjalan dengan baik.
“Saya mengajak masyarakat untuk selalu menjaga suasana kondusif di sekitar kita. Laporkan secepatnya jika terjadi sesuatu karena kami hadir untuk memberikan pelayanan dan kenyamanan,”tutupnya. (***)
Laporan: Hasrin Ilmi