- Jumlah Peserta Capai 246 Orang
Peliput: Arianto W Editor: Hasrin Ilmi
BAUBAU, BP- Animo masyarakat dalam mengikuti program pendidikan kesetaraan di Satuan Pendidikan Nonformal Sanggar Kegiatan Belajar (SPN-SKB) Kota Baubau mengalami peningkatan yang signifikan.
Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya jumlah/kuota peserta Ujian Paket A, B, dan C Tahun Pelajaran 2019/2020 yang mencapai 246 orang. Sedangkan, tahun pelajaran 2018/2019 lalu, jumlah peserta ujian secara keseluruhan hanya mencapai 143 orang.
Kepala SPN-SKB Baubau Yudi Purwanto saat dikonfirmasi Baubau Post, Rabu (10/06) menjelaskan rincian kuota peserta ujian tahun ini sebanyak 246 orang, terdiri dari 143 peserta program paket C, 82 peserta program paket B, dan 21 peserta program paket A.
Berikut, kuota peserta ujian tahun lalu yang mencapai 143 orang, terdiri dari 89 peserta program paket C, 41 peserta program paket B, dan 13 peserta program paket A.
Sebagai informasi tambahan, tahun ini SPN-SKB Baubau tidak melaksanakan kegiatan ujian akibat merabaknya pandemi Covid-19.
” Sama ji dengan sekolah-sekolah pada umumnya, tahun ini kita tidak laksanakan ujian karena Covid-19. Jadi kami hanya mengirimkan nilai-nilainya di Dapodik,” pungkasnya. (*)