Peliput: Nelvida A Editor: Hasrin Ilmi
BAUBAU, BP- SMKN 4 Baubau kembali menyalurkan salurkan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) gelombang kedua. Untuk penerima beasiswa pada gelombang ke dua ini tercatat sebanyak 164 siswa.
Kepala SMKN 4 Baubau H La Saani SPd SE saat diwawancarai Baubau Post, Jumat (26/06) mengatakan, pemberian bantuan tunai pendidikan kepada anak usia sekolah (6-21 tahun) yang berasal dari keluarga miskin, rentan miskin yang memiliki Kartu Keluarga prasejahtera dan peserta Program Keluarga Harapan (PKH). dan toatal penerima beasiswa PIP di SMKN 4 Baubau sebanyak 284 siswa.
” Pada gelombang pertama siswa yang mendapatkan beasiswa PIP sebanyak 120 siswa pembagian sebelum memasuki bulan Puasa, kemudian pada gelombang kedua sekitar 164 siswa yang dapat beasiswa PIP,” terangnya.
Pada saat melakukan verifikasi berkas, persyaratan beasiswa PIP setiap siswa diminta untuk melengkapi berkas-berkas yang harus di penuhi. Jadi pada saat melakukan pengusulan data, tinggal dikirim saja.
” Sehingga nanti pada saat pusat meminta data dapat di proses dengan cepat,” terangnya.
Dengan adanya beasiswa tersebut dapat membantu siswa dalam pemenuhan peralatan sekolah.(#)