Kabid Peternakan drh Jusriati Kabid Peternakan drh Jusriati

Peliput: Zaman Adha

BAUBAU, BP – Dinas Pertanian (Distan) Baubau mulai melirik sentra produksi telur itik. Dalam program ini dialokasikan anggaran Rp 500 juta.

Kabid Peternakan drh Jusriati
Kembangkan Produksi Telur Itik Menurut Kabid Peternakan drh Jusriati butuh anggaran Rp 500 Juta

Kabid Peternakan Distan Baubau, drh Jusriati mengatakan, untuk lokasi peternakannya dipilih di Pulau Makassar Kecamatan Kokalukuna. Lokasinya dinilai sangat strategis.

“Karena berada di pesisir pantai, terpisah dengan daratan Kota Baubau,” katanya.

BACA JUGA: Lurah Sukanayo Garap Wisata Mangrov dan Pantai Bana Bungi di Pulau Makassar

Lanjut Jusriati di Pulau Makassar ada satu kelompok peternak yang sudah memproduksi telur asin dalam jumlah kecil. Sehingga dalam program ini para peternak akan dibantu untuk meningkatkan produksinya.

“Melalui program ini kita tingkatkan lagi volumenya untuk Kelurahan Liwuto dan Sukanayo,” ujarnya.

Untuk jenis itiknya Alabio. Dalam anggaran tersebut sudah termasuk pengadaan indukan, kandang, dan pakannya.

Dengan program ini pihaknya berharap dapat menambah data tarik Pulau Makassar sebagai lokasi wisata. Selain itu produksi telur itik dapat mencukupi kebutuhan telur asin maupun penjual martabak di Kota Baubau. (**)

Nonton Video Berikut dari YouTube BaubauPost TV Channel

Asek Goyangnya…! Ada Acara Joget di Desa Bubu-Buton Utara Ditengah Pandemik Covid19

Acara joget malam yang diadakan pemerintah Desa Bubu, Kecamatan Kambowa Kabupaten Buton Utara (Butur) yang dimana disaat pemerintah daerah Kabupaten Buton Utara tengah berjibaku melawan Covid-19.
Pj Kades Bubu Riswan mengatakan bahwa acara joget malam tersebut berlangsung karena mereka sudah ada izin dari pihak kepolisian dalam hal ini Polsek Bonegunu dan mereka tidak akan berani melakukan kegiatan tersebut jika ada penyampaian dari pihak kepolisian bahwa tidak bisa melakukan acara joget malam.
Kapolsek Bonegunu Iptu Muhtar Abudu pada saat di hubungi Baubau Post melalui via WhatsAppnya membatah jika pihaknya mengeluarkan izin keramaian malam pada acara joget di desa Bubu.
Senada dengan Kapolres Butur AKBP Wasis Santoso SIK pada saat dikonfirmasi Baubau Post beberapa waktu lalu, terkait acara joget yang diadakan pemerintah desa Bubu mengakui jika dirinya tidak mengetahui bahwa di desa Bubu ada acara joget dan pihak polres tidak mengeluarkan izin untuk acara malam di desa tersebut.@baubaupost tv channel

Visited 1 times, 1 visit(s) today

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *