F01.00Kasat reskrim Buton Iptu Busrol Kamal

Peliput: Hengki TA

PASWARWAJO, BP – Salah satu oknum anggota DPRD Kabupaten Buton, diduga kedapatan selinggkuh. Anggota DPRD berinisial LS itu, kedapatan berdua dalam sebuah mobil bersama UN.

Suami UN, yang berinisial AW memergoki istrinya bersama anggota DPRD Buton di area pelabuhan Ferry Kamaru, pada Selasa siang 11 Oktober 2022 lalu, sekitar pukul 12.00 wita.

F01.00
Kasat reskrim Buton Iptu Busrol Kamal

Dengan adanya tersebut, suami dari UN yang berinisial AW melaporkan aduan di Polsek Lasalimu, atas dugaan istrinya berselingku dengan oknum anggota DPRD Kabupaten Buton. Namun, kasus dugaan perselingkuhan tersebut, kini telah dilimpahkan di Sat Reskrim Polres Buton.

“Kami dari penyidik Reskrim Polres Buton, telah menerimah dari limpahan Polsek Lasalimu,” ungkap Iptu Busrol Kamal, Kasat Reskrim Polres Buton saat dikonfirmasi diruangannya.

baca juga: Pelaku Kasus Dugaan Pornografi di Buton Lawele Masih Berkeliaran

Lanjutnya, setelah menerima pelimpahan berkas tersebut, kini phaknya masih mempelajari seperti apa proses kasusnya, karena itu dalil aduan absolud, sebab proses penuntuan itu mana kala ada tuntutan dari korban, yang merupakan suami UN.

“Apabila itu dicabut, maka kami tidak punya kewengan lagi melakukan proses. Namun, kami tetap memberikan ruang untuk menyelesaikan secara kekeluargaan,” tutupnya.(*)

Visited 1 times, 1 visit(s) today

By admin