Peliput: Alyakin
PASARWAJO, BP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) bakal menambah gedung puskesmas di Kecamatan Wabula. Penambahan Gedung tersebut menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) yang mencapai miliaran rupiah.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Buton, H Sumardi ketika dikonfirmasi Baubau Post, Rabu (07/03) mengatakan Tahun ini ada pembangunan gedung di Puskemas Wabula.
“Yang pasti itu akan diperindah secara keseluruhan, anggarannya itu kalau saya tidak salah lebih kurang sekitar 2 miliar,” katanya.
Lebih lanjut dikatakan, selain penambahan gedung puskesmas di Wabula, ada juga untuk pembangunan gedung baru Puskemas di Wasamba, Kecamatan Lasalimu anggarannya kurang lebih Rp 400 juta dari APBD Buton 2018.
“Proyek fisiknya kita itu ada dua, di Puskesmas Wasamba dan Wabula. Wasamba itu dari APBD, sedangkan Wabula dari DAK. DAK yang lain kita porsikan untuk pengadaan-pengadaan obat,” katanya.
Selain itu, Dinas Kesehatan bukan saja membangun gedung baru di Wabula melainkan juga pagar Puskesmas Wabula juga direhabiltasi.
“Ada juga rehabilitasi pagar untuk Puskemas Wabula tahun ini, tapi di luar paket DAK tadi. Anggarannya sekitar 200 juta,” tutupnya.
Untuk diketahui, pembangunan sarana gedung Puskemas di Wabula saat ini sementara dilelang paket jasa konsultan perencanaannya di ULP Kabupaten Buton. Diperkirakan pertengahan April 2018 sudah dapat dibuka lelang paket fisiknya. (*)

