Peliput: Arianto W – Editor: Fardhyn
BAUBAU, BP – Berdasarkan peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No 17 Tahun 2017, tentang pendaftaran penerimaan peserta didik baru, SMAN 4 Baubau akan menjalankan penerimaan sistem online dengan mekanisme dan aturan yang diatur oleh kementrian.
Kepala SMAN 4 Baubau, Drs Arif Tasila Mpd, ditemui diruangannya, Jum’at (16/06), mengatakan, penerimaan siswa baru pada tahun ajaran 2017/2018 pihak sekolah akan menjalankan sistem pendaftaran secara Online. Itu dilakukan guna mempermudah siswa dalam melakukan pendaftaran. Pihaknya juga menyiapkan beberapa pilihan sekolah yang terdaftar dalam pendaftaran secara online agar siswa gagal dapat mendaftar di sekolah lainnya.
“Catatan kalau jumlah siswa sudah mencapai maksimal 420 orang, maka mengambil sekolah pilihan kedua dan ketiga. Pendaftarannya tida rumit, karena ketentuannya itu hanya membawa SKHU, begitu dicatat maka namanya beserta biografi akan langsung kelihatan, termaksud asal sekolahnya,” jelasnya.
Lanjut Arif, pendaftaran akan tetap berjalan sampai batas penutupan walau jumlah maksimal siswa telah terpenuhi. Karena pada sistem tersebut dikhususkan siswa yang memiliki Nim tinggi maka bisa menggeser peserta lain yang memiliki nem rendah walaupun telah terdaftar disekolah.(#).