Peliput: Jaya
BAUBAU, BP – Sebanyak 20 personil Polres Baubau melakukan pengamanan di Pantai Nirwana, guna mengantisipasi kemanan dari padatnya pengunjung pasca hari terakhir liburan lebaran.
Kasat Binmas Polres Baubau AKP Syakhrir S, saat ditemui Baubau Post, Minggu (02/07) mengatakan, pihaknnya masih tetap menggunakan 20 personil yang melakukan pengamanan, sebab keadaan masih tetap aman dan klondusif. “Namun kita tetap mengantisipasi dan terus memantau keadaan pengunjung,” jelasnya.
Lanjutnya, pada dasarnya penambahan personil ini tergantung dari situasi. Apabila ada peningkatan pengunjung dari hari-hari sebelumnya. maka pihaknnya akan melakukan penambahan personil.
“Berhubung saat ini ada beberapa kegiatan pengamanan yang kita lakukan, dalam rangkaian kegiatan HUT bayangkara. Jadi personil kita terbagi agar hal yang berhubungan dengan tempat yang perlu diamankan diwilayah hukum Polres Baubau dapat terantisipasi semua,” tuurnya.
Selain melakukan pengaman, pihaknnya selalu menghimbau masyarakat yang berkunjung di Pantai Nirwana, agar bersama-sama tetap menjaga situasi yang aman dan kondusif. “Termasuk kendaraan agar sebelum ditinggalkan diperiksa terlebih dahulu keamananny,” tutupnya.(#)