Peliput : Syamsuddin
BAUBAU-BP, Dalam rangka menyambut keberkahan di bulan suci ramadan 1440 hijriah, serta mengharap keberkahan dan ridho Allah Swt, Zona 91 yang merupakan alumni Sekolah Menengah Atas angkatan tahun 1991, mengadakan kegiatan baksos bagi bagi takjil Ramadan gratis, di jalan Letter Boeton Baubau, Kamis sore (09/05). Dalam acara tersebut dihadiri sejumlah warga Zona 91 yang saat ini beranggotakan 164 orang.
Toni Atmajaya, selaku sekretaris panitia reuni 2019 mengatakan, Kegiatan baksos ini bertujuan untuk saling berbagi kebaikan dan keberkahan terhadap sesama umat muslim, khususnya yang sedang menjalankan ibadah puasa ramadan.
“Alhamdulillah saya ucapkan terimakasih kepada semua anggota zona 91 , atas loyalitas dan sumbangsihnya, serta para donatur yang telah membantu kelancaran acara baksos ini, semoga kita semua mendapatkan barokah dan balasan pahala dari Allah SWT,” ujar mantan Direktur PDAM Buton ini.
Selain itu, kata Toni, kegiatan bagi bagi takjil ini merupakan salah satu agenda kegiatan baksos yang di adakan oleh zona 91 selama bulan ramadhan tahun ini, dan kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat khususnya para pengguna jalan, untuk berbuka puasa.
“Kegiatan ini sengaja kita adakan dengan tujuan saling berbagi takjil (makanan berbuka puasa) kepada pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa dirumah,” pungkasnya.
Sementara Ketua panitia reuni zona 91, Fokas Simon, dalam keterangannya ia mengatakan, Selain pembagian takjil, ada beberapa kegiatan sosial yang akan di lakukan selama bulan puasa ini seperti pembagian pakaian layak pakai serta kunjungan ke pantai asuhan.
Dalam kegiatan kali ini, para anggota Zona 91 sangat antusias membagikan takjil kepada para pengguna jalan yang melintasi di Jalan Letter Boeton Baubau termasuk masyarakat yang menerima takjil sangat senang dan merasa berbahagia. (***)
Ketgam : warga Zona 91 saat membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di jalan Letter Boeton Baubau, kemarin