F01.7 Kepala Markas PMI Baubau H YakubKepala Markas PMI Baubau, H Yakub

BAUBAU, BP- Kontingen Palang Merah Remaja (PMR) Kota Baubau berhasil merebut tiga juara pada kegiatan Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) PMI III tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) di Kabupaten Kolaka beberapa waktu lalu.

Kepala Markas PMI Baubau, H Yakub saat ditemui Baubau Post, Selasa (31/12) mengatakan peserta Jumbara yang telah di lepas oleh Dr HAS Tamrin MH selaku Walikota Baubau beberapa waktu lalu telah mengikuti kegiatan Jumbara III di kabupaten Kolaka selama enam hari. Hasil mengikuti kegiatan itu, kontingen PMR Kota Baubau menyabet tiga juara.

” Alhamdulilah kontingen Kota Baubau berhasil memperoleh tiga juara, yang pertama juara I PMR favorit Putri, Juara II penilaian tenda, juara III PMR favorit putra, itu tiga piala kita peroleh,” kata Yakub.

Dikatakan, pada kegiatan Jumbara itu di lombakan sejumlah kegiatan antara lain bagaimana mengevakusi korban musibah, Outbond, uji ketangkasan dan uji pengetahuan.

” Jadi kegiatan PMR ini selain memberikan informasi kepada peserta juga mendapatkan pengetahuan bagai mana mereka (anggota PMR-red) memberikan bantuan sewaktu-waktu menemukan orang yang mendapatkan musibah,” terangnya.

Lanjut dikatakan, anggota PMR hampir seluruhnya telah ada di tiap sekolah di Kota Baubau, bahkan Korps Sukarela (KSR) di Kota Baubau telah ada hingga sembilan angkatan yang terdiri dari berbagai macam kalangan.

Selaku Kepala Markas PMI dan juga Plh Ketua PMI Baubau ia berharap, kepada seluruh anggota PMR mulai dari tingkat Mula (SD), Madya (SMP) dan Wira (SMA), mampu mengembangkan ilmu terus sesuai dengan kemajuan jaman saat ini. (**)

Untuk diketahui, Ketua PMI Baubau Dr HAS Tamrin MH melepas 53 orang kontingen Baubau untuk mengikuti Jumbara III, terdiri dari 40 peserta PMR dan 13 pembina, pada 19 Desember 2019 dan kembali ke Kota Baubau pada 27 Desember 2019.

Peliput: Prasetio M

Visited 1 times, 1 visit(s) today