- Ikut Lomba Ketangkasan di Bantul Jogjakarta
BAUBAU,BP-Kesigapan personil Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Baubau menghadapi kebakaran di Kota Baubau patut diacungi jempol. Bahkan, prestasi ini mengantar Dinas Damkar Kota Baubau mewakili Sulawesi tengara (Sultra) dalam ajang lomba ketangkasan dan mengatasi kebakaran tingkat nasional yang dipusatkan di Kebaupaten Bantul Jogjakarta yang dimulai 27 Februari 2010.
Kepala Dinas Damkar Kota Baubau, Drs MZ Tamsir Tamim MSi saat dikonfirmasi Baubau Post minggu (23/02) membenarkan jika personilnya siap mewakili Sultra dalam lomaba ketangkasan pemadam kebakaran ditingkat nasional.
Dikatakan, utnuk menghadipi lomba tersebut, pihaknya sudah melakukan persiapan dan latihan secara rutin. Apalagi, jenis lomba yang akan dilakukan sudah menjadi bagian tugas yang tidak terpisahkan dalam mengatasi kejadian kebakaran.
“Secara umum tim dan personil yang berangkat sudah siap menghadapi lomba. Termasuk pemantapan latihan untuk melihat apa yang harus dibenahi,”katanya.
Dalam lomba ketangkasan pemadam kebakaran ini ada beberapa jenis ketangkasan yang diikuti diantaranya post line dan survival. Kegiatan ini juga kata Tamsir, sudah disampaikan kepada Walikota Baubau Dr H As Tamrin MH.
“Terpilihnya Damkar Kota Baubau mengikuti lomba ini menunjukan semua personil dan kelengkapan yang dimiliki sudah memenuhi standar pelayanan operasional secara nasional,”tutupnya.
Laporan: Hasrin Ilmi