F10.2 Kepala BMKG Stasiun Betoambari Natsir Kepala BMKG Stasiun Betoambari Natsir.

Peliput: Jaya Editor: Zaman Adha

BAUBAU, BP – Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Betoambari meminta masyarakat mewaspadai cuaca buruk saat ini. Selain curah hujan yang tinggi, BMKG juga mewarning tingginya gelombang laut mencapai 2 meter.

Kepala BMKG Stasiun Betoambari Natsir saat ditemui diruangannya Rabu (14/06) mengatakan, untuk saat ini telah ada peringatan dari BMKG, akan terjadi tinggi gelombang di Sulawesi Tenggara (Sultra) khususnya di perairan kepuluaan Buton.

“Untuk yang kita hadapi di Baubau ini seperti, di perairan Wakatobi dan selat Buton termasuk Baubau saat ini mengalami peningkatan setiap harinya. Gelombang laut saat ini mencapai 1,5 hingga 2 meter,” ungkapnya.

Lanjutnya, mengingat saat ini arus mudik lebaran, masyarakat yang menggunakan jalur laut perlu waspada dengan tinggi gelombang. Dari satelit pemantau BMKG gambar cuca masih berubah-ubah. (#)

Visited 1 times, 1 visit(s) today