Anggota dewan saat menggelar sidang paripurnaAnggota dewan saat menggelar sidang paripurna

BAUBAU, BP- Tingkatkan keamanan di wilayah Wameo, Tarafu, Bone-bone, dan sekitarnya, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Baubau meminta Pemerintah Kota (Pemkot) menyiapkan lahan untuk pembangunan Polsek Batupoaro.

“Berkaitan dengan pengamanan Wameo-Tarafu, olehnya itu kami sarankan kepada Pemkot Baubau agar diberikan lokasi untuk mendirikan Polsek Batupoaro,” kata salah seorang anggota DPRD Baubau La Ode Abdul Tamin saat Sidang Paripurna Pembukaan Masa Sidang II (Februari-Mei), selasa kemarin (04/02).

Dengan adanya Polsek Batupoaro, politisi PKS itu menilai, kriminalitas di wilayah tersebut dapat diminimalisir, sehingga keamanan dan ketertiban masyarakat dapat tercipta.

“Adanya polsek tersebut untuk mengantisipasi keamanan yang ada di Batupoaro, sehingga keamanan dapat terkendali dengan sebaik-baiknya,” ujar La Ode Abdul Tamin.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Baubau Roni Muhtar mengapresiasi gagasan tersebut. Dikatakannya, Pemkot akan menindaklanjutinya.

“Itu usul yang baik, dan pemerintah akan berupaya mengusahakan itu, nanti kita akan cari lahan yang memungkinkan yang bisa didirinya bangunan polsek itu,” jelas Jenderal ASN Kota Baubau itu.

Penyiapan lahan tersebut, lanjut Roni, diperlukan kajian lebih mendalam. Pihaknya akan berkoordinasi dengan Walikota Baubau AS Tamrin terlebih dahulu.

“Karena harus dipikirkan bukan hanya pendirian bangunannya, tetapi juga lahan parkirnya. Intinya itu positif dan sy akan laporkan ke pak walikota soal ini,” tandas mantan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Baubau itu. (*)

Peliput: Gustam

Visited 1 times, 1 visit(s) today