BAUBAU, BP – Lintasan tepi lapangan (Sentel Ban) Stadion Betoambari bakal diperbaiki. Hal itu merupakan program pengembangan sarana olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Baubau tahun ini.
Kepada Baubau Post, Kepala Dispora Baubau La Ode Darussalam menyebut, panjang keseluruhan sentel band yang akan diperbaiki tersebut mencapai 400 meter.
“Perbaikan sentel band yang ada di Stadion Betoambari itu kita rencanakan panjang keseluruhan 400 meter,” katanya beberapa hari yang lalu.
Program tersebut, kata dia, guna menunjang sarana olahraga Kota Baubau ketika nanti menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov). Dispora Baubau juga tengah membenahi sejumlah sarana prasarana olahraga lainnya.
“Perbaikan itu (sentel ban-red) dalam rangka menyambut nanti kesiapan baubau sebagai tuan rumah Porprov,” ujar Darussalam.
Perbaikan sentel ban tersebut ditargetkan selesai tahun ini dengan menelan anggaran hingga Rp 200 juta. La Ode Darussalam ingin, saran prasarana olahraga baubau memadai jelang perhelatan Porprov nanti.
“Anggarannya itu 200 juta, itu targetnya terselesaikan tahun ini,” pungkasnya. (*)
Peliput: Gustam