F2.1 La Bakry kanan saat menghadiri kegiatan pelantikan pimpinan BPKP SultraLa Bakry (kanan) saat menghadiri kegiatan pelantikan pimpinan BPKP Sultra

PASARWAJO, BP – Bupati Buton Drs La Bakry MSi berharap dapat terus menjalin kerjasama yang baik antara Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Buton bersama Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), dalam pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel dan sesuai peraturan yang ada.

Melalui rilis Dinas Kominfo Kabupaten Buton, harapan tersebut diungkapkan oleh Bupati Buton Drs La Bakry MSi saat menghadiri pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Kepala Perwakilan BPKP Sultra, Selasa (25/02) di Kota Kendari.

“Saya harap, terus terjalin hubungan yang baik antara Pemerintah Kabupaten Buton dengan pihak BPKP Perwakilan Sultra demi terwujudnya tata kelola keuangan daerah yang akuntabel dan bersih sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku,” kata La Bakry.

Orang nomor satu di Kabupaten Buton ini menyambut baik terpilihnya Kepala Perwakilan BPKP Sultra Widiatmantoro yang dilantik oleh Gubernur Sultra H Ali Mazi SH. Sebelumnya Widiatmantoro menjabat Kepala Perwakilan BPKP Riau.

Sementara Kepala BPKP Provinsi yang lama, Nelson Ambarita pindah menjadi Kepala Pusat Informasi Pengawasan BPKP Pusat.

“Selamat atas pelantikan Kepala Perwakilan BPKP Sultra yang baru, kami menyambut baik,” ungkap Bupati.

Menyahuti pernyataan Bupati, Deputi BPKP Pusat Bidang Pengawasan Keuangan Daerah, Dadang Kurnia menegaskan BPKP akan merawat dan menjalin hubungan baik dengan Pemerintah Provinsi dan Kab/Kota

“Diharapkan terus terjalin. BPKP akan terus berkontribusi dalam mengawal penyelenggaraan pembangunan yang akuntabel di daerah”, pungkasnya.

Sementara itu, usai melantik, Gubernur Sultra berharap kepada Widiatmantoro dapat segera beradaptasi, sehingga kerja sama yang telah terjalin selama ini dapat terus terpelihara dan ditingkatkan dengan baik. Dan untuk Nelson Ambarita diucapkan banyak terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya.

“Senantiasa sukses di tempat tugas yang baru,” pesan Gubernur putera daerah Buton itu dalam sambutannya.

Peliput: Asmaddin

Visited 1 times, 1 visit(s) today